Definisi santri
Sebenernya, kalau dipikir-pikir santri itu ya murid. Cuma sekolahnya aja yang lain. santri itu murid yang belajar di pondok. Seorang santri nggak bisa disatu artikan yang notabene hapal qur’an, pinter qiro’ah, ahli hadits, ahli fiqh, atau yang pendiem, dan mungkin juga banyak yang mengartikan bahwa santri itu melulu tentang agama. Jadinya garing.
Menurut kaca mata pribadi Dee yang min empat ini, bahwa kualitas seorang santri itu ada di mana ia sekolah dan dididik atau juga tergantung santri itu sendiri. Nggak bisa dong walau pondok yang sebegitu banyaknya jebolin alumni hebat tapi musti semua harus hebat. Tergantung orangnya. Apa dia kuat dalam nerima pelajaran atau juga punya keinginan kuat untuk bisa.
Kalau Dee sendiri tipikal santri yang ngikut arus dan menempatkan diri sebagaimana Dee nyaman. Jujur, di rumah Dee nggak pernah pakai rok kecuali pas sanlat dan mau balik ke pondok. Dan kalau hubungan sama anak pondok nggak mungkin dong pakai bahasa melulu alias Arab en English. Bikin orang lain jadi asing dengernya. Misalnya lagi nelpon atau ngobrol, misalnya pakai bahasa asing itu, sugesti orang bakal beda-beda. Mayoritas sih (yang keGRan), negative thinking kalau kita lagi ngomongin mereka. At least, jadi nggak enak gimana gituh. Tapi tiap perkataan ada tempatnya sendiri, dan tiap tempat ada perkataannya sendiri.
Balik lagi, di pondok tempat Dee belajar, nggak ada system khusus yang bikin santrinya musti dan harus hafal Qur’an. Terinspirasi dari negeri 5 menara, pas Alif baru-baru masuk PM, ayahnya tanya tentang padatnya aktivitas di PM. Trus, belajar agamanya kapan? Dengan tenang santri kelas itu menjawab bahwa agama langsung dipraktekan dalam kehidupan sehari-hari dan menjadi oksigen di PM.
Dan di sina juga jadi tempat islahu-n-nafs atau pembenaran diri, juga tazkiyatu-n-nafs atau pensucian diri. Yang aslinya berlumpur jadi bersih kena percikan-percikannya. Walau sampai sekarang Dee nggak ngerasa jadi orang bener, tapi Dee pikir udah lumayan dan ada efek yang nggak bisa dituliskan dengan tinta atau key board, juga diungkapkan dengan kata-kata. Efek misterius yang bikin diri ini jadi beda seiring berjalannya waktu. Dan itu tergantung orangnya juga. Betapa pondok udah banyak banget nyelamatin hari-hari Dee, bahkan tahun-tahun Dee kalau misalnya Dee sekolah di luar.
Jadi, jangan anggap santri dalam satu fact aja yach….
Tidak ada komentar:
Posting Komentar